7 Manfaat Moloses, Tetes yang Menarik untuk Diketahui | Dalam dunia peternakan, moloses sudah sangat akrab didengar. Moloses/tetes merupakan sirup tebal yang dihasilkan selama proses pembuatan gula. Dapat disebut juga sebagai gula tetes terakhir yang diperoleh dari kristal gula yang dipisahkan. Pemanis ini dibuat dari tebu atau gula bit yang dihancurkan. Rasa dari moloses sangatlah manis, karena memang sebagai gula alternatif yang berwujud coklat cair. Moloses ini digunakan sebagai bahan campuran dalam makanan ternak hewan, yakni sapi, kambing, dan hewan ternak lainnya.
Berbicara mengenai moloses, hal ini mungkin dapat menjadi asing bagi sebagian orang. Namun beberapa dari mereka telah menggunakan moloses dalam pekerjaan mereka tanpa mengetahui apa itu moloses. Ya, karena moloses akrab disebut dengan istilah tetes tebu. Tetapi ada yang terpenting ketika kita membicarakan tentang moloses, yakni manfaatnya.
Moloses/tetes memiliki berbagai manfaat yang belum banyak diketahui oleh sebagian orang. Manfaat-manfaat tersebut lebih kepada meningkatkan dan mempercepat kinerja organ dalam hewan ternak. Mengetahui manfaat moloses tentu akan menjadi pengetahuan tersendiri bagi kita tentang seberapa pentingnya moloses sebagai cairan yang sangat bermanfaat bagi hewan. Berikut 7 manfaat moloses/tetes yang menarik untuk diketahui :
- Mempercepat Produksi Susu
Moloses dapat meningkatkan kinerja organ dalam hewan untuk memproduksi susu. Baik sapi ataupun kambing, organ dalam akan dipacu bekerja lebih cepat dari keadaan normalnya, termasuk kelenjar susu. Moloses akan mampu merangsang kelenjar susu untuk mempercepat dan menambah susu yang dihasilkan. Tentu susu ini sangat bermanfaat bagi anda, baik untuk konsumsi pribadi maupun sebagai bisnis yang menguntungkan.
- Meningkatkan Nafsu Makan
Bila hewan ternak anda kurang bergairah untuk memakan pakanan ternak yang disediakan, dapat anda gunakan moloses untuk meningkatkan nafsu makan. Moloses dihidangkan bersama dengan konsentrat atau pakan ternak tambahan. Dengan bertambahnya nafsu makan, hewan ternak anda akan menjadi ceria kembali. Dan tentu anda tidak repot-repot lagi membuat sapi atau kambing anda mau menyantap pakan ternak yang telah dicamkan.
- Memberi Kadar Gula Yang Cukup Dalam Tubuh
Fungsi moloses/tetes juga dapat meningkatkan kadar gula yang cukup untuk pertumbuhan hewan ternak. Sapi atau kambing yang mengkonsumsi moloses ini akan mengalami pertumbuhan lebih cepat dari biasanya. Dengan cepatnya domba yang menjadi tinggi dan dewasa, tentu dapat mempercepat masa hewan ternak tersebut untuk berkembang biak.
- Membesarkan Dan Menggemukkan Badan
Moloses dapat juga membesarkan dan menggemukan badan hewan ternak, terutama unggas. Bagi unggas, moloses merupakan sumber energi yang besar. Unggas-unggas yang kurus dan terlihat lemas dapat anda berikan gula cair ini untuk menjadi gemuk dan berbadan besar.
- Menghambat Toksemia Pada Hewan Ternak
Toksemia pada hewan ternak disebabkan karena penimbunan keton dalam darah akibat pemecahan lemak yang kurang sempurna. Pemberian kualitas pangan yang rendah dapat menjadi penyebab munculnya toksemia pada hewan ternak. Moloses/tetes adalah salah satu cara untuk menghambat resiko toksemia pada masa kehamilan.
- Meningkatkan Kesehatan Hewan Ternak
Moloses/tetes juga dapat meningkatkan kesehatan tubuh hewan ternak. Selain membantu mencegah tubuh hewan dari bibit penyakit, gula coklat ini dapat menurunkan stres hewan ternak akibat suhu yang tinggi. Moloses juga dapat mempercepat jalannya sistem reproduksi hewan ternak.
- Membersihkan Debu Pada Pakan Ternak
Selain menjadi konsumsi bagi hewan ternak, moloses dapat membersihkan pakan ternak yang berdebu. Kotoran-kotoran dan debu pada pakan ternak dapat dihilangkan dengan mencampurkan molases pada pakan ternak yang hendak disterilkan.
7 Manfaat Moloses, Tetes yang Menarik untuk Diketahui
Bila anda tertarik menggunakan moloses/tetes untuk campuran pakan ternak, anda dapat mengunjungi agen ternak terpercaya dan dijamin kualitasnya. Agen yang sangat direkomendasikan adalah jualsapi-pakanternak.com.
Moloses/tetes yang dijual di jualsapi-pakanternak.com sangatlah terjamin kualitasnya. Anda tidak perlu ragu lagi untuk membelinya sekarang juga. Jika anda tertarik untuk memesannya, hubungi hotline kami di 081808567872. Atau anda dapat menghubungi di nomor 08161838561 atau (021) 430 9893.